Enam Ranting Pengurus PGRI kecematan Topoyo Resmi Dilantik

    Enam Ranting Pengurus PGRI kecematan Topoyo Resmi Dilantik

    Mamuju Tengah - Rapat kerja luar biasa (RKLB) PGRI kecematan Topoyo kabupaten Mamuju Tengah Provinsi Sulawesi Barat bertemakan “Melalui pembentukan ranting kita tingkatkan peranan pengurus ranting dalam mewujudkan organisasi, mandiri, profesional, sejahtera dan membentuk SDM yang unggul “. Dihadiri badan penasehat Awaluddin S. Pd, M. Pd, ketua PGRI kecematan Topoyo Sudirman S. Pd, dan seluruh pengurus PGRI kecematan Topoyo, sabtu 22/01/2022.

    Pembukaan RKLB PGRI kecematan Topoyo oleh Awaluddin selaku badan penasehat, Mengatakan organisasi PGRI merupakan organisasi Profesi, organisasi mandiri, organisasi dimana kita bisa membangun kekompakan dan kebersamaan sehingga hal-hal yang menjadi masalah-masalah yang timbul dari anggota dapat diselesaikan dan bisa dijawab.

    “Mari kita memanfaatkan organisasi PGRI dalam rangka menggembleng, menempah jiwa kita agar betul-betul menjadi satu anggota yang profesional, berkualitas sehingga mampu memahami persoalan-persoalan dierah digital ini, “ ucap Awaluddin.

    Lain halnya Ketua PGRI Sudirman, organisasi PGRI ibarat rumah besar kita semua, karena tidak memandang Pegawai Negeri Sipil (PNS), Swasta, guru honorer maupun PPPK atau apapun Statusnya ini merupakan Rumah kita.

    Lanjut Sudirman, Salasatu bukti nyata perjuangan PGRI ialah kesejahteraan guru dibidang Sertifikasi, ini murni  perjuangan PGRI.  

    Banyak tantangan yang kita hadapi sebagai guru, maka dari itu kita perlu organisasi yang jadi wadah kita semua, perubahan zaman termasuk revisi Undang-undang, ini menjadi tantangan bagi kita semua seperti kurikulum 2013 yang belum selesai muncul lagi kurikulum baru.

    “Direktorat jenderal guru dan tenaga pendidik (dirjen GTK) pusat mengeluarkan wacana bahwa kedepan yang bisa menjadi kepala sekolah bukan hanya dilihat dari golongan tapi dilihat dari yang lolos sebagai guru penggerak, tidak memandang golongan, kalau dia layak maka bisa jadi kepala sekolah, "tutur Sudirman.

    Mari kita berdemokrasi dengan baik, saya yakin dan percaya bahwa kehadiran kita ditempat ini akan besar, khususnya di Kecamatan Topoyo.

    Berdasarkan hasil rapat kerja luar biasa ini nama-nama yang resmi dilantik sebagai pengurus ranting:

    Ranting 1Ketua : A. Irwansyah Latief, S. Pd, M. Pd.i, Wakil ketua : Suhardi S. Pd, Sekretaris: Mardianti S. Si, M.Pd, Bendahara:Olivia Juni Rosita Hutacalung S. Pd, Gr. 

    Ranting 2 Ketua: H. Lalu Maa'rif, S. Pd, M.Si, Wakil ketua: Isnaeni Unggul Rahayu, S. Pd, Sekretaris: Ardiansyah, S. Pd Bendahara: Mardawiah S. Pd,

    Ranting 3 Ketua: Mansur M, S. Pdi, Wakil Ketua :Irvan Risal Mastura, S. Pd, Gr, Sekretaris: Muh. Yusuf J, S. Pd, Bendahara: A. Tenri Tungka, S. Pd, Gr.

    Ranting 4 Ketua: Hasnawati Rahim, S. Pd. SD, Wakil Ketua: Wildasari Hastutiana, S. Pd, Sekretaris: Ukhwatul Islamiyah, S. Pd, Bendahara: Hj. Nurhayati S. Pd

    Ranting 5 Ketua: Tugiran, S. Pd, Wakil Ketua: Syahabuddin, S. Pd, Sekretaris: Sadriani, S. Pd, Bendahara: Rahmania, S. Pd. SD

    Ranting 6 Ketua: Hj. Najma, S. Pd, Wakil Ketua: Hj. Sarkiah, S. Pd, Sekretaris: Hj. Saenab, S. Pd, Bendahara: Husnia, S. Pd. 

    Rosmini

    Rosmini

    Artikel Sebelumnya

    PGRI Kecamatan Pangale Gelar Musyawarah...

    Artikel Berikutnya

    SD Inpres Pir Desa Pontanakayyang Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    HUT ke-79 Brimob, Kapolri Kenang Pujian Atraksi Pasukan yang dihadiri Presiden Ke-7 Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo

    Ikuti Kami